Walaupun Single, Tapi Tidak Kurang Kasih Sayang

     Sebagai seorang single, terkadang memang menyedihkan, dan untuk sebagian orang itu menyakitkan...mengapa? karna tidak ada seseorang spesial yang memperhatikanmu...
hari demi hari dilalui tanpa adanya kasih sayang dari seseorang...semuanya serba sendiri...
saat menjadi single, kita hanya berfokus pada diri kita sendiri, "aku yang beginilah, aku yang begitulah, kenapa nggak ada yang sayang sama aku ya?" dan masih banyak lagi...
     sebenarnya, walaupun kita single, kita tidak kekurangan kasih sayang kok...coba lihat disekitar kita, dan didekat kita terlebih dahulu...ada banyak kasih sayang yang kita dapat saat kita mau menyadarinya...
*dari ayah...yang walaupun ia sakit dan tidak bisa mengantarkanmu kemana-mana, namun dia tidak pernah henti-hentinya mendoakanmu saat kamu pergi kemanapun...
*dari seorang ibu...ia bangun pagi-pagi untuk membuatkanmu sarapan sebelum kamu berangkat kuliah...ia akan mengkhawatirkanmu saat kamu belum pulang...bahkan, ia tidak mau makan jika kamu tidak kunjung pulang, padahal hari sudah malam...
*dari kakakmu...ia rela bekerja siang dan malam, karna harus menggantikan ayahmu sebagai tulang punggung keluarga, demi biaya hidup keluarga dan kuliahmu...ia rela menghabiskan waktu bermainnya untuk mencari sambilan pekerjaan, karna gajinya yang tidak mencukupi untuk kebutuhanmu dan keluarga...
mereka selalu ada buat kamu, selalu mengasihi kamu, meskipun kadang kamu melupakan kasih sayang mereka, dan mulai sibuk untuk mencari kasih sayang dari orang lain...

     walaupun kamu single, ternyata masih banyak kan kasih sayang yang kamu punya saat ini? belajar untuk mensyukuri hidup dan belajar untuk mencintai juga orang-orang yang ada disekelilingmu, mereka yang selalu ada buat kamu saat ini...jangan hanya berfokus pada diri sendiri dengan segala permasalahannya...

Komentar

Postingan Populer